oleh

Polres Bintan lakukan Pengamanan Pelantikan Anggota DPRD Terpilih Periode 2024-2025

-Bintan-1,099 views

jurnalzone.id , Bintan – Polres Bintan melaksanakan pengamanan pelantikan anggota DPRD yang terpilih dalam Pemilihan Legislatif Kabupaten Bintan masa jabatan periode 2024-2029. Pelantikan anggota DPRD terpilih dilaksanakan di Gedung DPRD Kabupaten Bintan di desa Bintan Buyu, Senin (2/9/2024).

Saat pelantikan dihadiri oleh Pejabat Daerah kabupaten Bintan (FKPD), unsur Forkopimda, keluarga anggota DPRD terpilih, serta tamu undangan lainnya.

Kapolres Bintan melalui Kasi Humas Polres Bintan IPTU Missyamsu Alson mengatakan pihaknya telah menyiapkan skema pengamanan berlapis untuk memastikan acara pelantikan berjalan aman dan lancar.

Sebanyak 200 lebih personel yang melakukan pengamanan yang terdiri dari 144 personel Polri yang dilibatkan dalam pengamanan pelantikan anggota DPRD terpilih.

“Kami telah menurunkan anggota sebanyak 107 personil Polri dari Polres Bintan dan 37 personel Brimob, juga melibatkan pesonel Polisi Lalu Lintas, Intelkam untuk menjaga keamanan selama pelantikan berlangsung. Pengamanan dilakukan di dalam dan sekitar gedung DPRD serta di beberapa titik strategis lainnya,” kata Kasi Humas.

Sebelum pelaksanaan pelantikan rungan pelantikan disterilkan terlebih dahulu oleh personel Brimob dari Batalyon B SatBrimobda Polda Kepri.

“Untuk personel Brimob dari pagi sudah mensterilkan lokasi pelantikan dengan melakukan pemeriksaan disetiap sudut ruangan yang dilakukan oleh tim Jibom”, terang Kasi Humas.

Pengamanan tersebut meliputi pemeriksaan terhadap setiap tamu undangan yang masuk ke gedung, patroli, serta pengaturan arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan. Petugas juga melakukan pengawasan terhadap potensi ancaman keamanan, seperti unjuk rasa atau gangguan lainnya yang bisa mengganggu jalannya acara.

“Pelantikan berlangsung aman dan lancar serta kondusif, berkat kerja sama dan koordinasi yang baik antara Polres Bintan, Broimob, Satuan Polisi Pamong Praja, dan pihak keamanan internal DPRD. Kegiatan pengamanan juga melibatkan pemantauan melalui kamera CCTV yang terpasang di berbagai sudut gedung,” ujar Kasi Humas.

Kasi Humas berharap suasana aman dan kondusif ini dapat terus terjaga, tidak hanya selama pelantikan, namun juga dalam setiap kegiatan yang melibatkan kepentingan masyarakat dan pemerintahan di Kabupaten Bintan.

“Kami berharap keamanan di kabupaten Bintan akan terus aman dan kondusif, karena sebentar lagi akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah baik Bupati Bintan maupun Gubernur Kepulauan Riau”, harap Kasi Humas.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk menggunakan hal pilihnya sebagai wakil Kepala Daerah nantinya sesuai dengan hati nurani dan pilihannya, semoga pemimpin yang terpilih melaksanakan tugas sesuai dengan amanat Undang-Undang”, imbau Iptu Alson.(HPB)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed