oleh

Pemda Pasbar Gelar Upacara, Peringatan Hardiknas Dan Otonomi Daerah Ke-XXVIII Tahun 2024

-Pasaman Barat-1,375 views

jurnalzone.id , Pasbar – Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 sekaligus peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXVIII, di halaman kantor bupati setempat, Kamis (2/5).

Hadir dalam upacara itu, Wakil Bupati Risnawanto, Forkopimda, Kepala OPD, Ketua TP-PKK Ny. Titi Hamsuardi, Ketua GOW Ny. Fitri Risnawanto, ASN di lingkup Pemkab Pasbar, guru, pelajar dan stakeholder terkait lainnya.

Bupati Hamsuardi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 bertepatan dengan bulan merdeka belajar. Sehingga tema peringatan hari pendidikan nasional tahun ini adalah ‘Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar’.

“Bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar, bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif tentang pembelajaran. Kita sadari bahwa membuat perubahan butuh perjuangan dan komitmen yang tinggi,” katanya.

Ia mengatakan bahwa Pandemi Covid-19 lanjutnya, telah mengubah proses belajar mengajar dan cara hidup secara drastis. Pandemi memberi kesempatan untuk mengakselerasi perubahan. Wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia sedang dibangun bersama dengan gerakan merdeka belajar.

“Pada hari yang berbahagia ini izinkan saya mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan gerakan merdeka belajar,” ucapnya.

Pada hari itu juga diperingati Hari Otonomi Daerah ke 28, tepat pada tanggal 25 April 2024 lalu yang mengusung tema ‘Otonomi Daerah Hijau dan Lingkungan Sehat’.

Tema hari otonomi daerah ke-28 ini dipilih untuk memperkokoh komitmen, tanggung jawab dan kesadaran seluruh jajaran pemerintah akan amanah serta tujuan untuk membangun keberlanjutan dalam pengelolaan SDA dan lingkungan hidup di tingkat ideal. Mempromosikan model ekonomi yang ramah lingkungan yang menciptakan masa depan berkelanjutan bagi generasi mendatang.

Bupati Pasaman Barat sangat berkomitmen meningkatkan kualitas dan memajukan pendidikan di Kabupaten Pasaman Barat dengan telah mengangkat guru PPPK sebanyak 1473 orang, yang merupakan pengangkatan guru PPPK terbesar di Provinsi Sumatera Barat.

Selanjutnya, membiayai pendidikan profesi guru untuk guru pendidikan agama Islam (PAI) sebanyak 443 orang dengan APBD Pasaman Barat. Melakukan Tahfiz Alquran di sekolah secara menyeluruh pada tingkat SD dan SMP. Dan memberikan penghargaan dan penghormatan kepada siswa siswi dan guru berprestasi dengan melakukan studi pembelajaran ke luar negeri.

Di akhir kegiatan juga diserahkan kunci rumah kepada keluarga penerima manfaat bantuan paket layanan program CSR dari Wilmar Group, penampilan tari kreasi dari siswi SDN 05 Pasaman serta penampilan paduan suara dari siswa siswi SMP N 1 Pasaman.(Yunita)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed