oleh

Briptu Almy Personel Polres Bintan Raih Juara 1 Event Bintan Triatlhon

-Bintan-1,373 views

jurnalzone.id   – Briptu Almy Anggara Personel Polres Bintan mengharumkan nama Polres Bintan dalam Olahraga event Internasional Bintan Triatlhon kategori Grand Fondo 124 Kilometer, Minggu (22/10/2023).

Hujan dan panas tidak menyurutkan semangat personel melakukan pengamanan agar event Internasional tersebut berjalan lancar dan sukses.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M. mengucapkan selamat kepada Biptu Almy yang berhasil meraih juara 1 event olah raga Internasional Bintan Triatlhon kategori Grand Fondo 124 Kilometer dan telah megharumkan institusi Polri Polres Bintan.

“Selamat saya ucapkan kepada Briptu Almy yang berhasil meraih juara 1 dalam ajang olah raga Internaional Bintan Triatlhon”, Ujar Kapolres Bintan.

AKBP Riky Iswoyo juga berpesan agar Briptu Almy tetap mempertahankan prestasinya sehingga institusi Polri khususnya Polres Bintan dapat lebih dikenal oleh dunia.

“Pertahankan terus prestasinya agar Polres Bintan dapat lebih dikenal lebih luas sampai ke negara lain khususnya negara yang ikut dalam peserta lomba oleh raga tersebut, prestasi yang diraih jangan menjadi kita angkuh terlebih jangan lupa jati diri sebagai anggota Polri yang selalu melayani masyarakat dengan baik dan humanis ”, harap Kapolres Bintan.

Sementara itu Briptu Almy Anggara juga merasa bangga karena berhasil dengan sukses meraih juara 1 dalam event Bintan Triatlhon tersebut.

Tak hanya pada Bintan Triatlhon saja Birptu Almy juga telah beberapa kali menorehkan prestasi di berbagai event yaitu Juara 1 Xcm Fun Race Capung Bike Shop pada bulan Desember 2021, Juara 5 (Men Open) Xco NDA bulan Juni 2022, Juara 4 (RB Open) Criterium Race Issi Tpi bulan Agustus 2022, Juara 1 (MTB Open) Criterium Race Issi Tpi bulan Agustus 2022, Juara 1 Tour De Bintan GFC 82 Km bulan Oktober 2022, juara 1 Tour De Muara Takus (Men Open) bulan November 2022, juara 5 Criterium Karimun bulan November 2022, juara 3 (U-40) War On Drugs BNN Semarang bulan Juli 2023, selanjutnya juara 4 Tour De Batam Gran Fondo Clasic 149 Km bulan September 2023 dan terakhir juara 1 Triatlhon Grand Fondo yang menempuh jarak 124 Kilometer.

“Alhamdulillah saya berhasil meraih juara 1 dalam event Triatlhon Grand Fondo yang menempuh jarak 124 Kilometer, semua berkat dukungan dari pimpinan dan keluarga serta teman-teman saya”, syukur Briptu Almy.

(HPB)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed