jurnalzone.id – Untuk menjaga Kamtibmas agar tetap Kondusif serta mencegah terjadinya kejahatan di akhir pekan, Polres Bintan melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Sabtu malam (16/9/2023).
Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M. menjelaskan melalui Kasihumas Polres Bintan IPTU Missyamsu Alson bahwa Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) tersebut dilaksanakan oleh personel Polres Bintan bersama dengan personel Polsek dalam jajaran Polres Bintan dengan tujuan untuk mencegah terjadinya kejahatan di akhir pekan.
“Kami melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) secara serentak yang dilaksanakan oleh personel Polres dan Polsek dengan melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan baik sepeda motor maupun mobil, selain melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan, terhadap pengendaranya juga kita lakukan pemeriksaan” ujar Kasihumas.
Kasihumas menambahkan “Tujuan dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) tersebut adalah untuk mencegah terjadinya kejahatan, sedangkan untuk lokasi dan teknik pelaksanaannya diserahkan kepada para Kapolsek yang memahami situasi wilayahnya,” tambah IPTU Missyamsu Alson.
Pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) tersebut dilakukan dibeberapa titik yang sudah ditentukan yaitu Polsek Bintan Utara Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dipimpin oleh IPTU Indervi Yulidas, ST Panit Opsnal Unitintelkam Polsek Bintan Utara dengan lokasi Parkiran Masjid Besar Baitul Makmur Tanjung Uban dan Taman makam Pahlawan Dwi Kora Tanjung Uban.
Untuk wilayah Hukum Polsek Bintan Timur Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dipimpin Akp Adi Waluyo Kanit Binmas Polsek Bintan Timur dengan sasaran lokasi Lapangan Relif Antam Kijang dan Taman Kota,
Sedangkan Polsek Gunung Kijang melaksanakan di jalan Wisata Bahari dan sepanjang pantai Trikora yang dipimpin oleh IPTU U R Damanik Kanit Samapta Polsek Gunung Kijang.
Tak ketinggalan Polsek Teluk Bintan juga melaksanakannya disepanjang Kampung Tembeling KelurahanTembeling Tanjung dan jalan lintas Barat.
“Untuk sasaran Pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) adalah Premanisme, Antisipasi kejahatan Curat, Curas dan Curanmor (C3), Balap liar, Narkoba dan senjata tajam termasuk penyakit masyarakat lainnya.
Selain dari melaksanakan pada lokasi tersebut tim juga melakukan patroli untuk memeriksa lokasi-lokasi yang dianggap sering terjadi kejahatan dan balap liar bahkan petugas juga memberikan himbauan kepada remaja yang ditemukan yang berpotensi akan melakukan kejahatan maupun akan menjadi korban kejahatan.
Hasil dari pelaksanaan Pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) yang dilaksanakan tersebut tidak ada ditemukan adanya pelanggaran yang ditemukan hanya menemukan remaja yang nongkrong hingga larut malam, petugas memberikan himbauan dan mensosialisasikan layanan telepon call center 110 apabila menemukan adanya kejahatan.
“Tidak ada ditemukan pelanggaran, yang ada kita menemukan remaja yang kumpul-kumpul dan nongkrong di pinggir jalan, kita berikan himbauan agar pulang kerumah jangan larut malam, petugas juga memberikan nomor layanan Polri call center 110 apabila melihat, mengetahui atau membutuhkan layanan cepat kepolisian sehingga akan dilayani dengan cepat”, tutup IPTU Alson.
jurnalzone.id –Beberapa hari ke depan Kepolisian Resor Bintan menggelar Operasi Patuh Seligi 2023, Namun sebelum pelaksanaan Operasi terlebih dahulu dilaksanakan Latpraops
jurnalzone.id – Tak hanya dalam bertugas sebagai penegak hukum, Polres Bintan juga melaksanakan kegiatan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) rutin yang dilaksanakan
jurnalzone.id – kepulangan jemaah haji asal Kabupaten Bintan disambut oleh sejumlah pejabat daerah Kabupaten Bintan termasuk kapolres Bintan yang diwakili oleh Kapolsek
jurnalzone.id – Masih dalam rangkaian memperingati Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023, Polres Bintan menggelar lomba kebersihan kantor dan kerapian ruangan yang berlangsung
jurnalzone.id – Dandim 0315 Tanjungpinang, Kolonel Inf Tommy Anderson, M.PICT. membawa pasukan ke Polres Bintan dengan membawa kue Ulang Tahun, Kedangkan Dandim
Komentar