jurnalzone.id – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat melaksanakan rapat pembentukan Panitia HUT RI ke-78 tingkat kabupaten tahun 2023, di auditorium kantor bupati, Kamis (27/7).
Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pasaman Barat (Pasbar) Hendra Putra yang dihadiri Forkopimda serta seluruh Kepala OPD.
Sekda Hendra Putra mengatakan bahwa dalam memperingati HUT RI ke-78, seluruh instansi pemerintah hingga masyarakat diminta untuk turut memeriahkan HUT Rl ini. Mulai tanggal 1 Agustus nanti diharapkan sudah melakukan pemasangan bendera merah putih, menyiapkan umbul-umbul, serta kegiatan positif lainnya.
“Banyak yang harus dipersiapkan dalam pelaksanaan HUT RI ke-78 ini. Kedepan akan kita adakan rapat lanjutan untuk menetapkan rangkaian kegiatan apa saja yang akan dilaksanakan sesuai usulan yang diberikan oleh setiap instansi,” ucap Hendra Putra.
Selanjutnya rapat dilanjutkan dengan penjelasan hal-hal teknis mulai dari upacara kenaikan serta penurunan bendera serta lomba-lomba yang diusulkan oleh setiap OPD.
Adapun tema besar Peringatan HUT RI ke-78 tahun ini adalah “Terus Melaju untuk Indonesia Maju”.(Yunita)
jurnalzone.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) menggelar Sidang Paripurna Penyampaian Nota Keuangan Penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan
jurnalzone.id – Open Turnamen Taruna FC Cup 2023, Minggu (22/10) di Lapangan Sepak Bola Nagari Tandikek Kejorongan Sumber Agung Kecamatan Kinali Kabupaten
jurnalzone.id – Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Titi Hamsuardi hadiri pertemuan gabungan BKMT Pasbar dan Wirid
jurnalzone.id – Atas nama pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) kita sepakat agar menyisihkan APBD untuk pembangunan sekretariat IKM
Komentar