oleh

Polresta Tanjungpinang Gelar Upacara Pembukaan Siswa Latihan Kerja (Latja) SPN Polda Kepri Tahun 2023

jurnalzone.id   – Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol Heribertus Ompusunggu, S.I.K., M.Si, melalui Wakapolresta Tanjungpinang Akbp Arief Robby Rachman, S.H., S.I.K., M.Si. memimpin kegiatan Upacara Pembukaan Siswa Latihan Kerja (Latja) Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) Polri T.A 2023 Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Kepri di Lapangan Apel Mapolresta Tanjungpinang. Senin (29/05/23) Pukul 08.00 Wib.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut para PJU, Personel dan ASN Polresta Tanjungpinang serta instruktur pendamping dan 37 siswa Latja Diktukba Polri T.A 2023 SPN Polda Kepri.
Dalam amanatnya Wakapolresta Tanjungpinang Akbp Arief Robby Rachman, S.H., S.I.K., M.Si. menyampaikan, program latihan kerja yang dilaksanakan disetiap akhir pendidikan pembentukan Bintara Polri bertujuan untuk dapat mengaplikasikan teori yang disampaikan dengan kegiatan nyata dilapangan, pada pelaksanaan Latja Ini Siswa di bagi 5 kelompok dan setiap kelompok melaksanakan latja di masing-masing Satuan Fungi Seperti Ft. Intelkam, Ft. Reserse, Ft. Samapta, Ft.Lantas, Dan Ft. Binmas. Setiap Satuan Fungsi Siswa Latja juga akan didampingi oleh mentor dari masing-masing satuan fungi yang mana mentor tersebut yang bertanggung jawab terhadap pelaksanaan pembelajaran dan praktek lapangan sehingga pengetahuan yang diterima oleh siswa selama pelaksanaan Latja ini dapat berguna bagi siswa setelah dilantik menjadi anggota polri.
“Jadikan pengalaman selama belajar disini sebagai sarana untuk benar-benar memahami dan mampu melaksanakan tugas-tugas Polri dan diingatkan bahwa menjadi Polri bukan sekedar profesi, namun jadikan jalan untuk mengabdi kepada masyarakat, bangsa dan negara,” imbuhnya Wakapolresta Tanjungpinang Akbp Arief Robby Rachman, S.H., S.I.K., M.Si.
Wakapolresta Tanjungpinang juga berpesan kepada seluruh siswa latja agar tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun dan hindari perilaku tidak terpuji karena akan dapat menurunkan citra serta harga diri Polri dimata masyarakat.
“Selamat datang di Polresta Tanjungpinang, Kepada 37 orang siswa Diktukba Polri Ta. 2023 yang akan melaksanakan latihan kerja di Polresta Tanjungpinang”, tutup Wakapolresta Tanjungpinang Akbp Arief Robby Rachman, S.H., S.I.K., M.Si.
(Humas Polresta Tanjungpinang)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed