jurnalzone.id – Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Hamsuardi dan Jajaran Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat bersama ratusan jamaah kaum muslimin Pasbar melaksanakan sholat Idul Fitri 1444 H di Masjid Agung Baitul Ilmi Simpang Empat, Kecamatan Pasaman, Sabtu (22/4).
Pada kesempatan itu, Bupati Hamsuardi menyampaikan bahwa takbir telah berkumandang di seluruh penjuru dunia tidak terkecuali di Pasbar. Atas nama Pemerintah Daerah, ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Pasbar yang telah turut meramaikan 1 Syawal 1444 H.
“Kami atas nama Pemda mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan tokoh agama yang telah mengajak kaum muslimin merayakan takbir hingga terlaksana dengan baik. Pada hari ini juga, pelaksanaan Sholat Id di Masjid Agung terlihat ramai hingga beberapa jemaah sholat di teras masjid, semoga tidak mengurangi ke khusyu’an dalam melaksanakan ibadah,” ucapnya.
Atas nama Pemda dan jajaran, Bupati Hamsuardi mohon maaf kepada seluruh masyarakat Pasbar jika selama pengabdiannya bersama Wakil Bupati terdapat kelemahan dan kekurangan. Ia memohon doa, agar kedepan Pasbar lebih maju dan lebih baik demi kesejahteraan masyarakat Pasbar.
“Masih banyak persoalan yang harus kita selesaikan, termasuk perihal dampak gempa yang terjadi tahun lalu yang hingga saat ini belum terselesaikan, seterusnya persoalan kemiskinan ekstrem yang perlu kita carikan solusi, hingga program Pemda Pasbar seperti Magrib Mengaji, Tahfidz Al-Qur’an dan Berobat Gratis yang perlu kita dukung hingga menjadikan Pasbar lebih baik kedepannya,” jelas Bupati Hamsuardi.
Turut Hadir Wakil Bupati Pasbar Risnawanto, Ketua TP. PKK Ny. Titi Hamsuardi, Ketua GOW Pasbar Ny. Fitri Risnawanto, unsur Forkopimda Pasbar, Kepala OPD dan stakeholder terkait lainnya.(Yunita)
jurnalzone.id , Pasbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) menerima kunjungan kerja (Kunker) Ketua dan Wakil Ketua DPRD
jurnalzone.id , Pasbar – Hari pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 digelar serentak hari ini, Rabu (27/11). Seluruh rakyat Indonesia tak
jurnalzone.id , Pasbar – Wakil Bupati Pasaman Barat, Risnawanto, membacakan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun 2025 dalam sidang paripurna
jurnalzone.id , Pasbar – Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat melalui Dinas Ketenagakerjaan bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan melakukan Sosialisasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi
jurnalzone.id , Pasbar – Pemerintah Nagari Kajai Selatan Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, pada Kamis (21/11/2024) Melaksanakan Musyawarah Rencana
Komentar