oleh

Kembali Personel Polres Lakukan Pengamanan Pawai Budaya Tingkat Kecamatan

-Batam-230 views

jurnalzone.id , Bintan – Polres Bintan Polda Kepulauan Riau kembali memberikan pelayanan kepada masyarakat yang melakukan kegiatan Pawai Budaya yang dilaksanakan di wilayah hukum Polres Bintan, tidak hanya pawai tingkat Kabupaten Bintan yang dilakukan pengamanan, Pawai Budaya tingkat kecamatan juga diberikan pengamanan.

Seperti Pawai Budaya tingkat Kecamatan Gunung Kijang, yang dipusatkan di Jalan Wisata Bahari Kelurahan Kawal, Sabtu (31/8/2024).

Pawai Budaya dan Pembangunan Kecamatan Gunung Kijang Tahun 2024 dilepas oleh Bupati Bintan Roby Kurniawan,S.P.W.K bersama dengan Kadishub Kab. Bintan M. Ihsan Amin, Kepala Baznas Kabupaten Bintan H. Suryono, juga dihadiri oleh Sekretaris LAM Kabupaten Bintan, Camat Gunung Kijang, Danramil 02 Bintim Kapten Inf Maswendra.

Pawai Budaya dan Pembangunan tersebut diselenggarakan oleh Panitia Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) Kecamatan Gunung Kijang yang dikuti oleh ribuan peserta Pawai.

Pawai Budaya dan Pembangunan tersebut dilaksanakan dengan berjalan kaki yang diikuti sebanyak 2.670 peserta yang terdiri dari tingkat SD, SMP, SMA dan Umum dengan jarak ± 2 kilo meter pada Jalan Wisata Bahari.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M melalui Kasi Humas Polres Bintan Iptu Missyamsu Alson mengatakan bahwa Polri khususnya Polres Bintan akan selalu memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat atau pemerintah yang melaksanakan kegiatan yang diikuti masyarakat banyak.

“Kami akan terus memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat ataupun kegiatan pemerintahan yang mengumpulkan banyak orang, seperti perlombaan, pertandingan dan kegiatan lainnya”, kata Kasi Humas.

“Bentuk pelayanan yang kami berikan yaitu melakukan pengamanan dan pengawalan, untuk lokasi yang tidak bergerak kami tempatkan personel melakukan pengamanan, sedangkan untuk kegiatan yang berjalan kami lakukan pengawalan”, terang Kasi Humas.

Iptu Missyamsu Alson juga menjelaskan bahwa untuk hari ini di kecamatan Gunung melakukan Pawai Budaya dan Pembangunan dengan berjalan kaki tersebut dilakukan pengawalan kepada peserta Pawai, juga dilakukan penutupan beberapa ruas jalan untuk menghindari kemacetan lalu lintas.

“Untuk rekayasa lalulintas dengan cara penutupan disepanjang Jalan Wisata Bahari yang dilewati oleh pserta Pawai pengalihan beberapa arus lalu lintas dilakukan oleh Polri yang bekerja sama dengan Dinas Perhubungan kabupaten Bintan”, jelas Kasi Humas.

“Alhamdulilah, berkat kerja sama personel Polri dan Dinas Perhubungan dan Satpol PP seluruh rangkaian kegiatan Pawai Budaya dan Pembangunan tersebut berjalan aman dan lancar sampai selesai”, tutup Kasi Humas Iptu Missyamsu Alson.(HPB)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed