oleh

Diduga Perjudian di Satria Hotel Sangat meresahkan Masyarakat Karimun

-Karimun-21 views

jurnalzone.id    – Hotel adalah untuk persinggahan Wisatawan yang berkunjung ke daerah untuk melihat wisata yang ada di daerah yang di kunjungi.
Namun berbeda di Satria Hotel yang berlokasi di Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau.
Di mana terdapat banyak mesin permainan ( Jekpot) di lantai 2 Satria Hotel tersebut.

Di duga Praktik judi jenis jackpot dan kasino yang beroperasi di beberapa lantai hotel tersebut dinilai telah melanggar hukum dan norma sosial yang berlaku di Indonesia Senin (21/04/25)

Pantauan Tim beberapa Media
terlihat aktivitas permainan Jekpot dan lainnya berada di lantai satu dan dua hotel tersebut dan memiliki bentuk gelanggang permainan elektronik (gelper) jenis jackpot.
Sementara itu lantai empat diduga menjadi lokasi kasino, yang diperuntukkan bagi kalangan tertentu saja.

Salahseorang warga Karimun yang enggan disebutkan namanya menyebutkan, praktik tersebut sudah berlangsung cukup lama dan seolah dibiarkan oleh pihak berwenang.

“Ini sudah bukan rahasia lagi Bang ungkapnya. Warga sudah resah, apalagi kegiatan itu terus berjalan bahkan di malam peringatan Isra Mikraj,” ujarnya lagi.

Satria Hotel yang terletak di pusat
Kota dinilai melanggar aturan pemerintah terkait jam operasional tempat hiburan, terutama pada hari-hari besar keagamaan.
Ketika awak media mencoba meminta klarifikasi kepada pengelola hotel, salah satu sekuriti menyampaikan bahwa pihaknya akan meneruskan pesan kepada pengurus untuk mengadakan Konfirmasi terkait permainan yang ada di Hotel tersebut. Namun hingga keesokan harinya, upaya konfirmasi melalui telepon belum mendapat tanggapan.

Sementara Satpol PP Karimun dikabarkan telah melakukan pemantauan dan sedang merancang langkah penertiban terhadap tempat hiburan yang ada di Satria Hotel tersebut. Namun, hingga berita ini diterbitkan, aktivitas masih berjalan.

Masyarakat berharap Kapolda Kepulauan Riau segera turun tangan untuk menghentikan praktik tersebut dan menindak tegas pihak-pihak yang terlibat.

Upaya konfirmasi juga telah dilakukan oleh Tim dari Media ke Polres Karimun. Namun menurut petugas piket, Kapolres sedang tidak berada di tempat.(@red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed